JAKARTA – Kim Tae Ri comeback lewat drakor genre horor, Revenant yang mengisahkan seorang wanita yang dirasuki setan dan seorang pria yang bisa melihat iblis serta mencari kebenaran di balik kematian misterius yang mengelilingi lima tubuh.
Berikut review dan link nonton drakor Revenant episode 1 yang dibintangi Kim Tae Ri, Hong Kyung, Oh Jung Se, Jin Seon Kyu, dan sederet bintang lainnya.
Drakor Revenant ini ditayangkan mulai tanggal 23 Juni 2023 pada saluran SBS dan Disney Plus setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 22.00 KST atau pukul 20.00 WIB.
Sebelum kalian menyaksikan aksi Kim Tae Ri, yuk simak dulu review beserta link nonton Revenant episode 1 berikut ini.
Episode perdana dari Revenant memperlihatkan seorang pria yang sedang terburu-buru. Pria itu tampak takut dan menutup semua pintu yang ada di sekitarnya.
Selain itu, ada keraguan yang muncul saat melihat bayangan-bayangan yang terpantul di pintu.
Pria itu adalah Gu Kang Mo (Jin Seon Kyu), seorang profesor di bidang folklor yg juga ayah Gu San Yeong (Kim Tae Ri).
Profesi dari Gu Kang Mo cukup membuat orang penasaran. Pekerjaan sebagai dosen yang ahli di bidang folklor ini sebenarnya cukup menarik untuk digali lebih dalam.
Terlebih selain Gu Kang Mo, terdapat pula profesor folklor yang lain yakni Yeom Hae Sang (Oh Jung Se).
Namun pada akhirnya Gu Kang Mo mengakhiri hidupnya. San Yeong kemudian mendapatkan sebuah relik merah peninggalan ayahnya yang justru mengubah hidupnya.
Ia kemudian bertemu dengan Yeom Hae Sang, seorang profesor yang telah mempelajari cerita rakyat dan mitologi selama bertahun-tahun.
Terlahir dari keluarga kaya raya, Hae Sang juga memiliki kemampuan khusus untuk melihat roh jahat. Di masa lalu, ia bahkan mampu melihat bahwa ibunya dibunuh oleh iblis.
Kemampuan ini pula yang mendorong Hae Sang untuk bertemu dengan San Yeong, karena ternyata San Yeong dirasuki iblis yang membunuh ibunya.
Hae Sang mengungkap kepada San Yeong bahwa iblis dalam dirinya tidak segan-segan membunuh orang yang tidak disukai atau dibenci oleh inangnya.
Awalnya, San Yeong tidak percaya dengan perkataan orang asing yang baru dikenalnya. Namun, perkataan Hae Sang perlahan-lahan terbukti saat San Yeong mengalami serangkaian kejadian aneh.
Salah satunya adalah ketika San Yeong menjadi korban penipuan dan kemudian pelaku meninggal secara tiba-tiba dan misterius.
Hal yang sama juga terjadi ketika San Yeong marah kepada orang lain.
Meski menyangkal keberadaan iblis, ia akhirnya meminta bantuan kepada Hae Sang.
Kemudian kematian seorang anak bernama Kim Jin Wook yang sempat memotretnya saat tidur di rumah temannya meninggal dan membuat San Yeong bertanya-tanya, apakah kematian anak itu adalah akibat dari perbuatannya?
Di sisi lain, San Yeong tidak sengaja bertemu dengan salah seorang pemotret kamar saat ia berada di jalan. Anak lelaki itu meminta ampun kepada San Yeong dan mengatakan bahwa tangan anak yang dilihatnya saat mereka ketahuan itu sudah meninggal.
Hae Sang meminta salah seorang rekan yang ada di kepolisian untuk meminta data tentang kematian anak itu.
Hae Sang merasa bahwa ada hantu lain yang ikut andil dalam kematiannya.
Kisah selengkapnya bisa kalian saksikan DI SINI! (WGM)
Discussion about this post